Pages

Saturday, January 4, 2014

Home » » Budayakan Menulis Sebagai Blogger

Budayakan Menulis Sebagai Blogger

Bagi beberapa kalangan beranggapan bahwa menulis sangatlah sulit bahkan seringkali menjadi beban bagi seseorang, namun argumen itu tidaklah benar jikala kita mengetahui bagaimana menulis.

Langkah awal menulis yakni harus berdasarkan pengetahuan atau hal yang terkait diketahui sehingga kita bisa menulis dengan rangkaian sesuai yang kita inginkan dan ketahui.

Menurut pendapat penulis bahwa memulai menumbuhkan minat menulis harus dilakukan dengan terus
menerus sehingga dengan sendirinya kita akan mengetahui bagaimana merangkaikan kata-kata menjadi suatu kalimat yang enak untuk dibaca dan pastinya enak bagi orang lain mencerna apa yang menjadi maksud dalam tulisan itu.

Contoh kecil yakni untuk menulis di blog yakni buatlah tulisan yang ringan bukan seperti tulisan berita atau peristiwa yang terjadi karena tulisan seperti itu harus berlandaskan sistematika dalam menulis berita yakni menggunakan 5W + 1H dan yang pastinya membuat kita sulit menghasilkan tulisan yang bebas. Namun apabila kita sudah memahami maka akan gampang membuat tulisan tersebut.

Tulisan yang ringan itu bisa saja dibuat tentang pengalaman yang terjadi seperti melakukan perjalanan kesuatu tempat atau kenangan-kenangan yang kita alami pada masa lalu, atau ada sesuatu hal yang sulit untuk dilupakan sehingga menarik untuk dijadikan tulisan dan bisa menjadi catatan dalam tulisan di blog maka secara langsung kita bisa menjadi blogger karena bukan saja kita sebagai penulis yang menikmati tulisan itu tetapi semua orang bisa menikmati tulisan yang dibuat.

Metode dalam penulisan tersebut yakni buatlah dalam cerita itu dengan keterangan waktu, apa yang kita lakukan atau rasakan, bersama siapa saja kegiatan itu kita lakukan trus berapa lama kegiatan itu. Selanjutnya apa keinginan setelah melakukan kegiatan itu. Catatan dalam membuat tulisan tersebut hendaknya jangan lupa membuat keterangan tempatnya.

Gampang kan cara menulis. Menulis itu jangan dibuat sulit karena kesulitan terjadi disebabkan keengganan untuk mencoba.

Selamat mencoba menulis okee... dan semoga anda menjadi blogger yang baik karena siapa tahu dikemudian hari tulisan itu menjadi jendela informasi dan pengetahuan bagi orang lain karena saat ini perkembangan dunia maya sangat tinggi yang pastinya tidak ada lagi rentang jarak dan waktu.



0 comments: