Monday, January 9, 2012
Home »
Info petualang
»
Cara Mempacking Carrier Dalam Ekspedisi
Seorang anggota pencinta alam atau orang yang akan melakukan perjalan mengembara melewati hutan rimba maka memerlukan tas yang cukup besar atau carrier untuk membawa barang yang dibutuhkan dalam perjalanannya.
Tidaklah mengherankan banyak yang masih meremehkan cara mempacking atau cara menyimpan barang bawaannya itu kedalam carrier sehingga sering kali merasa kesulitan dalam perjalanan karena beban yang menumpuk dibagian bawah dan mengakibatkan saat membawa carrier itu tenaga cepat terkuras alias capek.
Saya akan memberikan trik agar persoalan itu dapat anda atasi dan perjalanan anda tidak terbebani dengan kondisi carrier yang salah penempatan barang bawaan itu.
Sebelum mempacking barang bawaan anda, terlebih dahulu lipatlah barang seperti pakaian dan celana anda secara rapi dan digulung agar media untuk dipergunakan dapat menampung barang bawaan anda semua.
Selanjutnya, pisahkan barang yang bebannya berat dan ringan karena ini menjadi faktor penentu dalam membawa carrier anda nantinya.
Setelah pemisahan barang bawaan anda telah dilakukan maka selanjutnya anda bisa menggabungkan makanan ringan seperti roti dan apabila ada rokok maka simpanlah pada bagian yang mudah dijangkau seperti dibagian kantong carrier anda yang biasanya berada disamping atau dibagian atas.
Selanjutnya anda data barang bawaan anda sebelum proses packing dilakukan agar anda mengetahui apakah ada barang bawaan yang diperlukan dalam perjalanan sudah tersedia atau masih ada yang tertinggal alias kelupaan.
Pada proses packing atau penyusunan barang hendaknya anda memasukkan terlebih dahulu barang-barang yang ringan dan tidak rentan benturan dibagian bawah seperti baju yang telah dilipat rapi tadi, namun sebelumnya barang-barang itu ada siapkan plastik agar tidak basah saat anda kehujanan dalam perjalanan.
Selanjutnya, anda susun dengan celana panjang atau kain yang akan anda bawa, barulah kemudian anda susun barang-barang yang terasa berat seperti beras atau makanan kaleng dibagian atas carrier.
Proses selanjutnya simpan perlengkapan makanan seperti piring atau gelas dikantong tas yang masih tersedia, apabila tidak mencukupi simpan dibagian atas.
Apabila anda membawa matras maka pergunakan matras itu di dalam carrier anda agar terlihat rapi dan berbentuk bulat.
Terkadang anda membawa parang atau pisau dalam perjalanan, maka simpanlah dibagian cela-cela matras, selain rapi senjata tajam itu diyakini tidak melukai anda dan sebaiknya bungkus dengan kertas.
Setiap perjalanan yang akan dilakukan terkadang anda ingin mengabadikan momen langka selama perjalan itu dengan membawa kamera, maka saran saya sebaiknya kamera itu disimpan dalam tas yang berbeda karena kamera beresiko rusak apabila terkena benturan dan bungkuslah dengan plastik guna terhindar dari air karena bisa saja dalam perjalanan anda diguyur hujan.
Nah dengan anda mengetahui cara menyusun barang bawaan anda secara benar maka dipastikan dalam perjalanan anda seperti melakukan ekspedisi tidak menimbulkan masalah.
Selamat melakukan perjalanan dan semoga sukses. Salam Lestari alam....
Berita Terkait:
Pentingkah Ilmu Suvival Bagi Petualang
Kisah Tragis Pendaki Memotong Tangannya Sendiri Saat Petualangannya
Cara Mempacking Carrier Dalam Ekspedisi
Seorang anggota pencinta alam atau orang yang akan melakukan perjalan mengembara melewati hutan rimba maka memerlukan tas yang cukup besar atau carrier untuk membawa barang yang dibutuhkan dalam perjalanannya.
Tidaklah mengherankan banyak yang masih meremehkan cara mempacking atau cara menyimpan barang bawaannya itu kedalam carrier sehingga sering kali merasa kesulitan dalam perjalanan karena beban yang menumpuk dibagian bawah dan mengakibatkan saat membawa carrier itu tenaga cepat terkuras alias capek.
Saya akan memberikan trik agar persoalan itu dapat anda atasi dan perjalanan anda tidak terbebani dengan kondisi carrier yang salah penempatan barang bawaan itu.
Sebelum mempacking barang bawaan anda, terlebih dahulu lipatlah barang seperti pakaian dan celana anda secara rapi dan digulung agar media untuk dipergunakan dapat menampung barang bawaan anda semua.
Selanjutnya, pisahkan barang yang bebannya berat dan ringan karena ini menjadi faktor penentu dalam membawa carrier anda nantinya.
Setelah pemisahan barang bawaan anda telah dilakukan maka selanjutnya anda bisa menggabungkan makanan ringan seperti roti dan apabila ada rokok maka simpanlah pada bagian yang mudah dijangkau seperti dibagian kantong carrier anda yang biasanya berada disamping atau dibagian atas.
Selanjutnya anda data barang bawaan anda sebelum proses packing dilakukan agar anda mengetahui apakah ada barang bawaan yang diperlukan dalam perjalanan sudah tersedia atau masih ada yang tertinggal alias kelupaan.
Pada proses packing atau penyusunan barang hendaknya anda memasukkan terlebih dahulu barang-barang yang ringan dan tidak rentan benturan dibagian bawah seperti baju yang telah dilipat rapi tadi, namun sebelumnya barang-barang itu ada siapkan plastik agar tidak basah saat anda kehujanan dalam perjalanan.
Selanjutnya, anda susun dengan celana panjang atau kain yang akan anda bawa, barulah kemudian anda susun barang-barang yang terasa berat seperti beras atau makanan kaleng dibagian atas carrier.
Proses selanjutnya simpan perlengkapan makanan seperti piring atau gelas dikantong tas yang masih tersedia, apabila tidak mencukupi simpan dibagian atas.
Apabila anda membawa matras maka pergunakan matras itu di dalam carrier anda agar terlihat rapi dan berbentuk bulat.
Terkadang anda membawa parang atau pisau dalam perjalanan, maka simpanlah dibagian cela-cela matras, selain rapi senjata tajam itu diyakini tidak melukai anda dan sebaiknya bungkus dengan kertas.
Setiap perjalanan yang akan dilakukan terkadang anda ingin mengabadikan momen langka selama perjalan itu dengan membawa kamera, maka saran saya sebaiknya kamera itu disimpan dalam tas yang berbeda karena kamera beresiko rusak apabila terkena benturan dan bungkuslah dengan plastik guna terhindar dari air karena bisa saja dalam perjalanan anda diguyur hujan.
Nah dengan anda mengetahui cara menyusun barang bawaan anda secara benar maka dipastikan dalam perjalanan anda seperti melakukan ekspedisi tidak menimbulkan masalah.
Selamat melakukan perjalanan dan semoga sukses. Salam Lestari alam....
Berita Terkait:
Pentingkah Ilmu Suvival Bagi Petualang
Kisah Tragis Pendaki Memotong Tangannya Sendiri Saat Petualangannya
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment